SumutOnline Advertise

Kongres PSI di Solo Bakal Dihadiri Prabowo dan Jokowi

Antonius Yogo Prabowo (Ist)

Solo, Sumol - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) akan menggelar Kongres di Kota Solo, Sabtu - Minggu (19 - 20/7/2025) mendatang. Kongres dengan agenda utama pemilihan ketua umum (Ketum) PSI tersebut bakal dihadiri Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Joko Widodo.

"Kami undang Presiden Prabowo Subianto dan Presiden ke-7 Jokowi di acara Kongres PSI pertama di Solo,"kata Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PSI Jateng, Antonius Yogo Prabowo kepada wartawan, Kamis (10/07/2025).

Dijelaskan Yogo, ada dua tempat yang menjadi lokasi Kongres. Gedung Graha Saba Buana Jalan Letjen Suprapto Kecamatan Banjarsari dan Gedung Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

"Pembukaan Kongres PSI di Gedung Graha Saba Buana dan penutupannya ada di Gedung Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta," tambahnya.

Dia memaparkan, agenda besar kongres adalah pemilih ketua umum baru secara e-voting. Dimana semua anggota diberi hak untuk menentukan pilihannya.

Untuk calon ketua umum PSI periode 2025-20230, yakni Ronald Aristone Sinaga (Bro Ron), Kaesang Pangarep, dan Agus Mulyono Herlambang. (KL)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال